SOSIALISASI DAN PENANDATANGAN MOU MAGANG KERJA KE JAPAN

mou magang kerja japan

SMK Negeri Gudo menggelar Sosialisasi dan Penandatanganan MoU (Memorandum of Understanding) dengan LPK SO (Sending Organization) Mitra Sarana Sejahtera Malang dalam rangka persiapan magang kerja ke Jepang program bantuan SMK PK (Pusat Keunggulan) skema reguler lanjutan tahun 2024, Rabu (26/06/2024).

Kepala SMK Negeri 1 Gudo Sulikan S.Pd. M.M mengatakan bahwa program magang ini khusus bantuan pemerintah melalui SMK PK tahun 2024.

“Sebanyak 10 orang dari SMK Negeri Gudo mendapat bantuan untuk persiapan magang kerja,”kata Bpk Sulikan!.

Ia sangat mengapresiasi program pemerintah dengan tujuan untuk mengentaskan ekonomi, menuntaskan pengangguran yang dimana lulusan SMK ini bekerja.

Pimpinan LPK SO Mitra Sarana Sejahtera menyampaikan untuk sampai saat ini banyak SMK yang sudah bekerjasama. Dalam rangka persiapan magang kerja ke Jepang itu ada proses dan kami akan mengirimkan anak-anak yang terbaik. Jepang itu merupakan negara yang disiplin dan aturannya banyak serta betul-betul diterapkan.

“Untuk bekerja di Jepang itu selama tiga tahun dan bisa pulang ke Indonesia dengan cuti. Program pemerintah ini sangat luar biasa sekali dan bagus untuk para siswa yang ingin bekerja ke luar negeri”ujarnya.

Bagikan ini :

Berita Terkait

INFO PPDB 2024